Sesuai dengan Surat Keputusan Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara, Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Militer serta Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Tata Usaha Negara melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Panitera di lingkungan Peradilan Militer, Bimtek Administrasi Keuangan di Lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara, Kelompok Kerja Standarisasi Reviu Daftar Susuna Personil Pengadilan di Lingkungan Peradilan Militer dan Kelompok Kerja Penyusunan Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Sidang Keliling di Lingkungan Peradilan Militer secara bersamaan, baik waktu dan tempat pelaksanaannya. 4 (empat) kegiatan tersebut dilaksanakan selama 3 (tiga) hari pada tanggal 2 s.d. 4 Agustus 2023, bertempat di Hotel Holiday Inn & Suites Gajah Mada, Jakarta. Kegiatan di buka oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum selaku Plt. Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara.

    Para Narasumber yang telah diundang oleh Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Militer dalam melaksanakan kegiatan Bimbingan Teknis Panitera dan Kelompok Kerja terdiri dari Instansi TNI, akademisi dan praktisi. Pada kegiatan Bimbingan Teknis Panitera mengundang Narasumber Kolonel Laut (KH) (Purn) Maryanto Bandji, S.H., M.H. (Praktisi) dengan materi “Minutasi dan Penyusunan Arsip Berkas Perkara Secara Elektronik”, Asep Nursobah, S.Ag., M.H. (Akademisi) dengan materi Pengajuan Upaya Hukum Secara Elektronik (Perma 6 Tahun 2022))” dan Kolonel Sus Dr. Kemalsyah, S.Ag., M.Ag (Praktisi) dengan materi Integritas Panitera/Panitera Pengganti Dalam Perspektif Keagamaan”. Pada kegiatan Kelompok Kerja Standarisasi Reviu Daftar Susunan Personil Pengadilan di Lingkungan Peradilan Militer mengundang Narasumber Marsekal Muda TNI Samsul Rizal, S.IP., M.Tr. (Han) (Aspers Panglima TNI), Dr. H. Sobandi, S.H., M.H. (Kepala Biro Hukum dan Hubungan Masyarakat Mahkamah Agung RI), dan Edi Yuniadi, S.Sos., M.M., CPSAK. (Kepala Bagian Organisasi dan Tata Laksana Biro Perencanaan Mahkamah Agung RI). Pada kegiatan Kelompok Kerja Penyusunan Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Sidang Keliling di Lingkungan Peradilan Militer mengundang Narasumber Laksamana Pertama TNI Asep Ridwan Hasyim, S.H., M.Si, M.H. (Panitera Muda Pidana Militer MA RI).

    Kegiatan Bimtek diikuti oleh peserta dengan antusias, terlihat dari diskusi maupun tanya jawab oleh peserta kepada para Narasumber. Pada kegiatan Kelompok Kerja, Tim perumus sangat serius membahas pokok permasalahan yang nantinya akan dibuatkan kebijakan oleh Dirjen Badilmiltun, dan dijadikan pedoman oleh Satker atau Peradilan Militer yang ada dibawahnya. Oleh karena itu, pada saat kegiatan penutupan ada hasil rumusan yang diserahkan baik kegiatan Bimtek maupun kegiatan Pokja. Kegiatan berjalan dengan lancar dan aman selama 3 (tiga) hari.

    Kegiatan diakhiri dengan acara penutupan, kegiatan Bimtek dan Pokja Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Militer dan Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Tata Usaha Negara digabung kembali menjadi satu. Kegiatan tersebut ditutup oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Umum selaku Plt. Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara. Penyerahan hasil rumusan baik kegiatan Bimtek dan Pokja yang dilaksanakan oleh masing-masing Direktorat dilakukan kepada perwakilan yang telah ditunjuk.

 

Dokumentasi :

Desain tanpa judul 1

Desain tanpa judul

Desain tanpa judul 2

Ditjen Badilmiltun khususnya Subdit Bangganismil melaksanakan Bimbingan Teknis Hakim TA. 2023. Bimtek Hakim dilaksanakan di Yogyakarta, kegiatan ini dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dimulai dari hari Rabu sampai dengan hari Jum’at tanggal 24 s.d. 26 Mei 2023 dan diikuti oleh 56 lima puluh enam) orang, yang terdiri dari 16 (enam belas) orang panitia, peserta 10 (sepuluh) orang secara Luring (9 (sembilan) orang Pengadilan Militer dan 1 (satu) orang dari Otmil II-10 Yogyakarta) serta 30 (tiga puluh) orang secara Daring yang terdiri dari jajaran Pengadilan Militer Seluruh Indonesia.

Bimtek kali ini mengangkat tema “Bimbingan Teknis Kesetaraan Gender Bagi Perempuan yang Berhadapan Dengan Hukum di Lingkungan Peradilan Militer”, dengan mengundang nara sumber dari berbagai instansi maupun akademisi yang terdiri dari  Ketua LBH Apik (Siti Mazuma) dengan materi Konsep Kesetaraan Gender dan Permasalahan yang dihadapi Perempuan Berhadapan Dengan Hukum (PBH) dan dari Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Riau (Dr. Diah Sulastri Dewi, S.H., M.H.) dengan materi Implementasi Perma No. 3 Tahun 2017 serta Pendampingan dan Pemeriksaan Terpisah bagi Perempuan yang Berhadapan Dengan Hukum. Kegiatan Bimtek Hakim di buka oleh Plt. Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara, selanjutnya kegiatan disesuaikan yang telah dijadwalkan oleh panitia penyelenggara kegiatan Bimbingan Teknis.

Kegiatan tersebut sangat antusias sekali diikuti oleh para peserta baik secara Daring/Luring dengan adanya tanya jawab ataupun diskusi antara peserta dengan nara sumber, karena diharapkan kedepannya para Hakim Militer agar lebih profesional dalam memberikan bantuan hukum terhadap kaum perempuan yang berhadapan dengan hukum. Selama 3 (tiga) hari kegiatan Bimtek Hakim Peradilan Militer berjalan dengan lancar, aman dan tertib. Sebelum penutupan Kegiatan Bimtek Hakim, para peserta membuat dan menyerahkan pembulatan pelaksanaan kegiatan Bimtek Hakim selama 3 (tiga) hari, serta penyerahan sertifikat kepada para peserta Bimtek. Kegiatan Bimtek ditutup oleh Direktur Pembinaan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan Tata Usaha Negara (Dr. H. Hari Sugiharto, S.H., M.H.) dikarenakan Plt. Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara berhalangan hadir.

 

Dokumentasi :

DSC06100

DSC06151DSC06174

DSCF9655DSCF9892

DSCF9675DSCF9884

DSCF9696DSCF9909

DSC06343DSC06388

DSC06333

 

Pelaksanaan Surat Keputusan dan Surat Tugas Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara Nomor 131/DjMT/KEP/OT.1.3/II/2023 tanggal 14 Februari 2023 dan 55/DjMT/Ratgas/KP.01.3/II/2023 tanggal 17 Februari 2023, bahwa dalam rangka menerapkan standar layanan publik yang prima pada peradilan di satuan kerja Lingkungan Peradilan Militer maka diadakan monitoring dan evaluasi layanan peradilan secara berkala dan berkesinambungan, oleh karena itu Direktorat Pembinanan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi pada Pengadilan II-09 Bandung. Kegiatan Monitoring dan Evaluasi dilaksanakan oleh Tim Monev pada Ditbinganisminmil, tim Monev dipimpin oleh Kolonel Chk Muhaemin, S.H. (Kasubdit Binminmil), kemudian anggota Tim Monev Mayor Chk Heriyanto, S.H. (Kasi Mutasi Panitera Ditjen Badilmiltun), Lamtur Pandapotan Simanullang, S.E., M.M. (Kasi Peningkatan Mutu Hakim Ditjen Badilmiltun).

Dan pada hari yang sama sesuai ratgas Ditjen Badilmiltun nomor 47/DjMT/Ratgas/KP.01.3/II/2023 bahwa dalam mendukung pembangunan Zona Integritas dan meningkatkan jumlah satuan kerja yang memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), oleh karena itu Sekretariat Ditjen Badilmiltun menugaskan 1 (satu) orang kepada Raden Junida Hasta Kusumah S.H.I., M.H. (Kasubbag Kelembagaan Dan Pelaporan Ditjen Badilmiltun) untuk melaksanakan pendampingan ZI pada satuan kerja Pengadilan Militer II-09 Bandung. Untuk pelaksanaan pendampingan ZI mengikuti kegiatan Monev yang dilaksanakan selama 3 (tiga) hari mulai tanggal 8 s.d. 10 Maret 2023 dan kegitan ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalitas kinerja Satuan Kerja pada Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara khususnya pada Pengadilan Militer II-09 Bandung, dan juga dapat memperoleh predikat WBBM.

 

Dokumentasi :

WhatsApp Image 2023 03 08 at 180003

WhatsApp Image 2023 03 08 at 152229DSC03969

DSC04176DSC04164

DSC04147DSC04200

WhatsApp Image 2023 03 08 at 180004

Pada hari Selasa tanggal 09 Mei 2023, telah dilaksanakan kegiatan Rapim/TPM di Ruang Rapat Ketua Mahkamah Agung RI di Lt. 13 Gedung Tower Mahkamah Agung RI, rapat dipimpin oleh Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI, turut hadir Plt. Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Non Yudisial, Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Yudisial, para Ketua Kamar Mahkamah Agung RI, Perwakilan Hakim Agung Kamar Militer dan Perwakilan Hakim Agung Wanita sebagai perwakilan gender, Plt. Dirjen Badilmiltun Mahkamah Agung RI, Kepala Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI, Dirbinganisminmil, Kasubdit Binganisminmil dan Kasi Mutasi Hakim Peradilan Militer.


Rapim/TPM membahas pola promosi dan mutasi para Hakim di Lingkungan Peradilan Militer, demi tercapainya Peradilan Militer yang Profesional dan Pelayanan Hukum bagi personil TNI yang membutuhkan.

Dokumentasi Rapim/TPM Hakim:

WhatsApp Image 2023 05 09 at 160051

WhatsApp Image 2023 05 09 at 160051 1

WhatsApp Image 2023 05 09 at 160052

Pelaksanaan Surat Keputusan dan Surat Tugas Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara Nomor 131/DjMT/KEP/OT.1.3/II/2023 tanggal 14 Februari 2023 dan 56/DjMT/Ratgas/KP.01.3/II/2023 tanggal 17 Februari 2023, bahwa dalam rangka menerapkan standar layanan publik yang prima pada peradilan di satuan kerja Lingkungan Peradilan Militer maka diadakan monitoring dan evaluasi layanan peradilan secara berkala dan berkesinambungan, oleh karena itu Direktorat Pembinanan Tenaga Teknis dan Administrasi Peradilan melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi pada Pengadilan II-10 Semarang. Kegiatan Monitoring dan Evaluasi dilaksanakan oleh Tim Monev pada Ditbinganisminmil, tim Monev dipimpin oleh Marsekal Pertama TNI Edi Wuryanto, S.IP., C.Fr.A. (Dirbinganisminmil), kemudian anggota Tim Monev Mayor Chk Kuat Gayu Raegen, S.H. (Hakim Yustisial pada Ditjen Badilmiltun), Happy Rahmawati, S.E., M.M. (Kasi Tata Kelola Ditjen Badilmiltun).

Dan pada hari yang sama sesuai ratgas Ditjen Badilmiltun nomor 47/DjMT/Ratgas/KP.01.3/II/2023 bahwa dalam mendukung pembangunan Zona Integritas dan meningkatkan jumlah satuan kerja yang memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), oleh karena itu Sekretariat Ditjen Badilmiltun menugaskan 1 (satu) orang kepada Febriana Avioriska, S.H. (Analis Perkara Peradilan pada Ditjen Badilmiltun) untuk melaksanakan pendampingan ZI pada satuan kerja Pengadilan Militer II-10 Semarang. Untuk pelaksanaan pendampingan ZI mengikuti kegiatan Monev yang dilaksanakan selama 3 (tiga) hari mulai tanggal 8 s.d. 10 Maret 2023 dan kegitan ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalitas kinerja Satuan Kerja pada Direktorat Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara khususnya pada Pengadilan Militer II-10 Semarangg, dan juga dapat memperoleh predikat WBBM.

 

Dokumentasi :

DSC 0327

DSC 0301DSC 0305

DSC 0332DSC 0333

DSC 0349DSC 0383

DSC 0331

KEGIATAN MONITORING DAN EVALUASI PADA PENGADILAN MILITER I-04 PALEMBANG DAN PENGADILAN MILITER II-10 SEMARANG

Pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi Layanan Peradilan Di Lingkungan Peradilan Militer Tahun Anggaran 2021dilaksanakan secara bersamaan pada Pengadilan Militer I-04 Palembang dan Pengadilan Militer II-10 Semarang, kegiatan berlangsung selama 3 (tiga) hari pada tangal 21 s.d. 23 April 2021. Pelaksanaan kegiatan dibagi menjadi 2 (dua) Tim, untuk Monev Pengadilan Militer I-04 Palembang dilaksanakan oleh Kolenel Chk Anton M. Tambunan, S.H.., M.H. (Kasubdit Binminmil), Dandy Capriyanto H., S.H., M.M. (Kasubbag TU) dan Arianie Amanda (Kasi Tata Kelola), sedangkan Monev Pengadilan Militer II-10 Semarang dilaksnakan oleh Kolonel Chk (K) Jeli Rita, S.H., M.H. (Kasubdit Binganismil), Letkol Chk Datzun Riyanto, S.H. (Kasi Mutasi Panitera), Jefri Ardianto, S.T. (Kasubbag Perlengkapan), kedatangan tim monitoring dan evaluasi disambut baik oleh Kepala Pengadilan Militer. Sebelum kegiatan monev  dimulai terlebih dahulu masing-masing Ketua Tim melaksanakan pembinaan terhadap Personil Pengadilan Militer, selama 3 (tiga) hari pelaksanaan kegiatan monev dapat berjalan dengan baik dan lancar, semoga Peradilan Militer dapat mewujudkan peradilan yang Agung, Transparan dan Bermartabat.

Dokumentasi Pengadilan Militer I-04 Palembang

 

Share to Social Media

Tekan play untuk mengaktifkan fitur baca