Jadwal Pelaksanaan Assessment Center Seleksi Terbuka

Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (Japati) Madya Dan Pratama Pada

Mahkamah Agung Ri Tahun 2017

Jakarta-Humas : Senin 10 April 2017. Berdasarkan Surat Ketua Panitia Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JAPATI) Madya dan Pratama pada Mahkamah Agung RI tahun 2017 Nomor : 04/Pansel/Japati/04/2017 tanggal 10 April 2017. Bagi peserta yang mengikuti Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JAPATI) Madya dan Pratama pada Mahkamah Agung RI Tahun 2017, kami lampirkan Jadwal Pelaksanaan Assessment Center Seleksi Terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi (JAPATI) Madya dan Pratama pada Mahkamah Agung RI Tahun 2017. 

Para peserta diminta untuk mengisi formulir pengisian Criticall Incident, Daftar Riwayat Hidup dan Professional Exposure serta menyerahkan formulir tersebut pada saat Assessment Center dilaksanakan. 

Untuk informasi lebih lanjut, berikut dilampirkan :

  1. Surat Ketua Panitia Seleksi JAPATI dan Lampiran Pengumuman Jadwal Pelaksanaan Assessment Center : http://www.ditjenmiltun.net/1_Surat_Ketua_Pansel_JAPATI_Th_2017.pdf
  2. Lampiran formulir pengisian Criticall Incident : http://www.ditjenmiltun.net/2_Formulir_Critical_Incident.doc
  3. Daftar Riwayat Hidup : http://www.ditjenmiltun.net/3_Formulir_Daftar_Riwayat_Hidup.doc
  4. Professional Exposure : http://www.ditjenmiltun.net/4_Formulir_Professional_Exposure_dan_Deskripsi_Jabatan.docx

Pengumuman ini dikutip dari Situs Resmi Mahkamah Agung Republik Indonesia 

(@x_cisadane)

Share to Social Media

Tekan play untuk mengaktifkan fitur baca